Polda Jabar; Kapolsek Kadipaten Bersama Forkopincam Kadipaten Melaksanakan Penanaman Pohon Serentak. kdp14

 

Majalengka – Dalam rangka penanganan udara yang semakin buruk, Kapolsek Kadipaten AKP Nana Suhana bersama Forkopincam melaksanakan penanaman pohon serentak di Kecamatan Kadipaten Kabupaten Majalengka.

Hal itu sesuai dengan arahan Kapolres Majalengka Polda Jabar AKBP Indra Novianto,S.I.K.,M.Si.,CPHR.

Hal tersebut bertujuan agar tercipta lingkungan yang aman, sehat, terhindar dari bencana banjir dan tanah longsor, dan perbaikan kualaitas udara yang semakin hari semakin buruk.

Adapun jumlah bibit pohon yang ditanam sebanyak 20 bibit tanaman, selain itu dalam kegitaan penanaman pohon serentak tersebut di ikuti oleh siswa siswi sekolah dasar dari SDN Heuleut.

Kapolres Majalengka AKBP Indra Novianto, S.I.K. ,M.Si., CPHR melalui Kapolsek Kadipaten AKP Nana Suaha menyampaikan “mengucapkan banyak terima kasih kepada Forkopincam Kadipaten yang telah bersinergi dan mendukung terlaksananya penanaman pohon serentak tersebut.” ujar Kapolsek pada Kamis (16/11/2023)..

“Kegiatan penanaman pohon bersama ini merupakan sinergitas yang terjalin dengan baik selama ini , dan penanaman pohon dan penghijauan ini sangatlah penting dalam keberlangsungan hidup kita terutama anak cucu kita agar lebih sehat dengan menghirup oksigen yang segar”, tutup Kapolsek.

#PolriHumanis
#PolriPresisi
#AyoJagaPersatuandanKesatuanBangsa
#CintaKebhinekaan

Related posts

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *